160 Hektar Tambak Udang di Sumenep Terendam Banjir

Avatar of PortalMadura.Com
160 Hektar Tambak Udang di Sumenep Terendam Banjir
Tambak Udang Sumenep Terendam Banjir, Rabu (1/2/2017)

PortalMadura.Com, – Sedikitnya 160 hektar tambak udang di Desa Nambakor, Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, terendam . Akibatnya, udang dan bandeng yang sudah siap panen milik warga itu hilang tanpa sisa.

“Semua udang dan ikan bandeng yang sudah siap panen itu hilang dibawa air. Para petani ikan saat ini mengalami kerugian besar,” kata salah seorang pembudi daya udang asal Desa Nambakor, Solehudin, Rabu (1/2/2017).

Menurut Solehudin, setiap satu hektar lahan budi daya udang dan bandeng itu terdapat antara 7-10 petak. Dalam satu petak lahan itu biasanya pembudi daya udang itu mendapatkan hasil sebesar Rp 6 juta dengan harga udang Rp 60 ribu per kg dan bandeng Rp 17 ribu per kg.

“Jadi, kerugiannya tinggal dikalikan saja. Pokoknya para pembudi daya atau petani mengalami kerugian yang lumayan besar,” ucapnya mengeluh.

Ia menuturkan, teredamnya lahan penanaman udang dan bandeng itu merupakan dampak dari meluapnya kali Sindir di Kecamatan Lenteng setelah diguyur hujan selama 3 jam, kemarin (31/1/2017). Pantauan dilapangan, hingga saat ini air masih tetap menggenangi lahan pembudidayaan udang dan bandeng tersebut.

Sementara, warga yang memiliki lahan pembudidayaan udang dan bandeng tersebut hanya bisa melihat kondisi air yang masih menggenangi tambaknya tersebut. (Arifin/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.