Cara Merawat Kain Tradisional Tetap Cantik

Avatar of PortalMadura.Com
Cara Merawat Kain Tradisional Tetap Cantik
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Bagi kamu pecinta kain tradisional, seperti batik, tenun, dan jenis kain lainnya, tentu harus tahu betul bagaimana cara merawatnya. Salah mencuci atau menyimpannya bisa-bisa malah membuat kain tradisional kesayanganmu rusak dan tak lagi bisa dipakai.

Adakah yang harus kita lakukan secara spesifik agar kain tradisional dapat tetap , tanpa mengubah warna dan bentuknya? Yuk, simak tips berikut!

Hindari Mesin Cuci

Peraturan pertama untuk merawat kain tradisional, hindari menggunakan mesin cuci. Kain berkualitas baik biasanya dibuat oleh tangan manusia. Jadi, sebaiknya kita tak menggunakan mesin cuci karena dapat merusak tekstur kain itu sendiri. Cuci dengan tangan tanpa diperas atau dry clean koleksi kainmu ke laundry pilihan.

Bersihkan Dengan Lerak

Selain nggak boleh menggunakan mesin cuci, sebaiknya juga jangan menggunakan detergen atau sabun cuci biasa saat membersikan batik. Hal ini dilakukan untuk menghindari warna kain memudar dan tekstur kain berubah. Nah, di toko batik biasanya menjual juga lerak atau cairan pembersih batik dalam kemasan botolan. Obat pencuci yang terbuat dari tumbuhan ini bisa membersihkan kotoran di kain tanpa membuatnya luntur atau merusak tekstur aslinya.

Pastikan Kering

Setelah dicuci, pastikan kamu menyimpan kain tradisional kesayanganmu di ruangan atau tempat yang benar-benar kering ya. Pasalnya, tingkat kelembapan yang tinggi di dalam ruangan justru akan membuat kain lebih mudah berjamur dan menjadi rusak. Ouch!

Pakai Kertas Minyak

Yup, kertas minyak yang biasanya dikenal untuk membungkus makanan ini, ternyata bagus juga untuk membungkus kain tradisionalmu. Kertas minyak akan membuat kain mendapat udara sehingga tetap terawat teksturnya. Berbeda dengan plastik yang akan membuat kain tradisional menjadi lembap sehingga mudah berjamur dan berbau tak sedap.

Lipat, Gantung, Gulung

Setelah dipakai, cara menyimpan kain tradisional pun tak kalah penting. Jangan lupa untuk selalu melipat, menggantung, atau menggulung kain koleksimu dengan rapi agar tak mudah dihinggapi serangga atau hewan lain yang bisa membuatnya rusak.

Itulah beberapa cara yang bisa kamu coba di rumah, selamat mencoba. (mozaic.co.id/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.