Datangi KPU, 3 Orang Pemuda Minta Transparansi Hasil Tes PPK

Avatar of PortalMadura.Com
Datangi KPU, 3 Orang Pemuda Minta Transparansi Hasil Tes PPK
3 Orang Pemuda Datangi Kantor KPU

PortalMadura.Com, Sumenep – Tiga orang pemuda mendatangi Kantor KPU Sumenep, Madura, Jawa Timur, Sabtu (16/5/2015).

Mereka minta KPU transparan terhadap hasil tes rekrutmen PPK yang diselenggarakan beberapa waktu lalu.

“Itu hak publik, yang kami minta antara lain, hasil nilai tes tulis rekrutmen PPK dan foto copy lembar jawaban,” tegas Eko Wahyudi di Kantor KPU Sumenep.

Tiga pemuda itu, Eko Wahyudi, Busairi, dan Moh Darwis. Mereka peserta rekrutmen PPK yang tidak lulus kelima besar.

“Masyarakat memang diperbolehkan minta dokumen itu, karena menjadi hak publik,” tegas Eko.

Permintaan tersebut didasari pada kecurigaan mereka pada pengumuman 10 besar PPK yang hanya memakan waktu 1 malam.

“Peserta rekrutmen PPK itu lebih dari 700 orang. Dalam waktu semalam KPU sudah mengumumkan 10 besar. Waktu satu malam itu tidak logis, karena komisioner KPU itu hanya 5 orang,” tandasnya.

Penilaian pada peserta, lanjutnya, dicurigai tidak berdasarkan pada fakta atau nilai yang sebenarnya. “Kami warga negara yang punya hak untuk tahu hasil tes itu. Makanya, kami datang ke KPU,” ujarnya.

Ia pun mengancam akan melaporkan pada Komisi Informasi Publik (KIP) bila permintaan tersebut tidak dipenuhi oleh KPU.

Sementara, komisioner KPU Sumenep, Abdul Hadi mengungkapkan, dokumen yang ada di KPU itu terdapat beberapa kategori yang perlu difahami oleh masyarakat.

“Ada informasi yang sifatnya berkala, serta merta, dan disediakan setiap saat, serta ada yang dikecualikan,” terangnya.

Untuk permintaan pemohon, masuk kategori informasi yang dikecualikan. “Dasarnya, PKPU No. 1 tahun 2015, tentang pengelolaan pelayanan informasi publik di lingkungan KPU, pada BAB V pasal 18 ayat 1 huruf B poin 4,” tandasnya.(Hartono)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.