Demo Minta Birokrasi Evaluasi Kinerja

Avatar of PortalMadura.com

SUMENEP (PortalMadura) – Sejumlah aktifis mahasiswa yang tergabung dalam Forum Aksi Mahasiswa Sumenep (FAM’S) melakukan aksi didepan kantor Bupati Sumenep, Madura, Jawa Timur. Mereka menuntut agar pemerintah setempat mengevaluasi kinerja birokrasi sehingga ditahun 2014 mendatang ada perubahan yang lebih baik.

Mereka membawa poster yang bertuliskan “Sumenep 2014?” Dan “Evaluasi kinerja birokrasi”.

“Hari ini merupakan ujung ditahun 2013, untuk itu kami minta bupati beserja jajarannya mengevaluasi kinerjanya menuju tahun 2014 yang lebih baik,” kata Hazmi, korlap aksi, Selasa (31/12/13).

Pihaknya menilai, selama tahun 2013 ini pemerintah setempat gagal melakukan perubahan. Banyak infrastruktur yang tidak tertangani dan kemiskinan tetap meraja lela.

“Pemkab selama ini gagal membawa pada yang lebih baik. Kemiskinan tetap tidak berkurang,” ujarnya.

Usai menyampaikan aspirasinya, aktifis mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Sumenep membubarkan diri dengan tertib.(arif/htn).

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.