Dewan Adat Madura Minta Tarif Tol Suramadu di Gratiskan

Avatar of PortalMadura.Com
Membar Bebas Dewan Adat Madura
Membar Bebas Dewan Adat Madura

PortalMadura.Com, – Dewan Adat Madura Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur meminta tarif tol Suramadu digratiskan.

Menurut, Wakil Sekretaris Jendral (Wasekjen) Dewan Adat Madura Bangkalan, Ha'i, selama ini, adanya jembatan Suramadu belum bisa memberikan perubahan bagi masyarakat Madura, khususnya di Kabupaten Bangkalan.

Kawasan yang berada disekitar area Suramadu, meliputi Desa Kolelah Barat, Morkepek, Pangpong, Labang, dan desa lainnya.

“Tanah warga desa di Kecamatan Labang sudah dijual murah, karena ada janji akan ada perubahan bagi masyarakat setelah adanya Suramadu, namun hingga saat ini tidak ada,” ujarnya, Senin (16/2/2015).

Ia mengajak semua warga untuk menggelar aksi besar-besaran dalam rangka meminta dan mendesak BPWS untuk menggratiskan tarif tol Suramadu tersebut.(rahma/htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.