Disperindag Berlakukan Bongkar Pasang Tenda PKL di Giling

Avatar of PortalMadura.Com
Disperindag Berlakukan Bongkar Pasang Tenda PKL di Giling
dok. Kepala Disperindag Sumenep, Saiful Bahri

PortalMadura.Com, – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur memberlakukan sistem bongkar pasang terhadap tenda pedagang kaki lima () di depan lapangan Giling setempat.

“Kami sengaja berlakukan bongkar pasang terhadap tenda PKL yang berada di jalan raya itu agar tidak mengganggu lalu lintas,” ungkap kepala Disperindag Sumenep, Saiful Bahri, Senin (11/7/2016).

Menurutnya, untuk tenda yang ada dilokasi dalam atau diseputar patung kerapan sapi tidak diberlakukan bongkar pasang karena tidak mengganggu arus lalu lintas.

“Kalau diseputar patung kerapan sapi dibuat permanen karena ada PKL yang berjualan disaat siang hari dan memang tidak mengganggu arus lalu lintas,” terangnya.

Sesuai rencana, lanjutnya, akses jalan menuju lapangan Giling akan ditutup untuk roda empat mulai pukul 15.00 Wib hingga 22.00 Wib setiap hari.

“Sebenarnya, mulai pukul 14.00 Wib para PKL sudah berada dilokasi, namun stand baru buka mulai pukul 15.00 Wib,” terangnya.

Sebanyak 323 PKL (bukan 220 PKL, red) direlokasi dari Taman Bunga (TB) ke Giling sejak Jumat (8/7/2016). Para PKL telah memulai aktifitasnya ditempat baru tersebut. (arifin/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.