Hari Pertama, 840 Peserta Ikuti Tes CPNS Sumenep

Avatar of PortalMadura.Com
Pendaftaran CPNS Diperpanjang
ilustrasi

PortalMadura.com, – Sebanyak 840 peserta di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur mengikuti tes seleksi di hari pertama (3/11/2014). Mereka tersebar di 10 lokasi di Sumenep.

“Ada tiga sesi, masing-masing sesi ada 280 peserta yang tersebar di 10 lokasi tes,” ungkap Titik Suryati, Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Sumenep.

Tes seleksi CPNS tahun ini dijadwalkan akan berlangsung hingga lima hari kedepan yakni tanggal 3 hingga 7 November 2014.

Diharapkan, pelaksanaan tes CPNS tahun ini berjalan lancar sesuai harapan bersama. “Semoga berjalan lancar, tapi kami sudah berkoordinasi dengan pihak PLN dan PT Telkom,” terangnya.

Pada seleksi CPNS tahun 2014 di Sumenep terdapat 4.162 peserta dari berbagai formasi. Sedangkan formasi yang ditetapkan oleh MENPAN dan RB untuk Kabupaten Sumenep sejumlah 43 dengan rincian formasi guru 13 orang, formasi tenaga kesehatan 10 orang dan formasi tenaga teknis/administrasi sebanyak 20 orang.(arif/htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.