Inilah 3 Aplikasi Ampuh Yang Dapat Memaksimalkan HP Android Anda Saat Main Game

Avatar of PortalMadura.Com
Inilah 3 Aplikasi Ampuh Yang Dapat Memaksimalkan HP Android Anda Saat Main Game
ilustrasi

PortalMadura.Com – Bermain game merupakan salah satu cara lain untuk mengurangi kebosanan dan menjadi hiburan pengisi waktu senggang yang paling mudah dan murah.

Berbagai perangkat diciptakan untuk  jenis game masa kini, khususnya untuk perangkat Android. Namun, beberapa game membutuhkan perangkat Android berspesifikasi tinggi, yang terkadang membuat perangkat Android Anda malah menurun performanya saat digunakan.

Akan tetapi, Anda tidak perlu kuatir. Karena ada beberapa yang dapat Anda unduh untuk performa Android Anda saat bermain game.

Berikut tiga aplikasi ampuh yang dapat memaksimalkan performa Android Anda saat bermain game:

GLTools
GLTools adalah sebuah tool untuk membantu menjalankan sebuah aplikasi game yang mengalami masalah di perangkat tertentu, karena GPU yang tidak compatible dengan game, seperti halnya Chainfire3d.

Dalam penggunaannya, GLtools dapat mengubah nama GPU perangkat Anda sehingga memungkinkan untuk memainkan game di perangkat Android Anda.

Greenify
Greenify adalah sebuah aplikasi yang berguna untuk menghibernasi aplikasi yang dirasa mengganggu atau tidak digunakan. Penggunaan Greenify berdampak pada penggunaan RAM yang lebih lega, penghematan baterai, dan bahkan saat Anda memainkan game yang rakus RAM maka akan menjadi lancar karena penghematan RAM tadi.

No-frills CPU Control
Sering overclock?. Anda bisa menggunakan aplikasi No-frills CPU Control. Aplikasi yang bisa dipakai untuk memaksimalkan Android ini dapat mengatur kecepatan CPU smartphone Android Anda melebihi kecepatan normal jika smartphone Anda mendukung fitur overclocking.

Selain overclocking, No-frills CPU Control ini juga bisa digunakan untuk menurunkan kecepatan (undercloking) CPU di bawah kecepatan normal yang berdampak pada penurunan suhu dan penggunaan daya baterai lebih lama. Tetapi, underclock akan menyebabkan penurunan kinerja Anda karena penurunan kecepatan CPU. Jadi, gunakanlah sebijak mungkin. (suara.com/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.