Inilah 3 Pertimbangan Penting Memilih Lokasi Pre-School untuk Anak

Avatar of PortalMadura.Com

PortalMadura.Com – Orang tua terkadang tidak merasa akan pertumbuhan anak, awalnya seorang anak masih asyik bermain tapi kini sudah mulai siap untuk sekolah. Penting bagi orang tua untuk mempertimbangkan dalam memilih sekolah, apalagi bagi anak yang masih di umur lima tahun.

Bukan masalah semewah dan sebagus apa sekolah buat anak Anda, akan tetapi yang perlu Anda pertimbangkan adalah kenyamanan anak Anda saat di sekolah. Ingin tahu caranya?

Berikut yang perlu Anda petimbangkan dalam memilih pre-school untuk anak :

Lokasi
Sekolah terbaik sekali pun di dunia ini akan terasa membosankan bila jauh dari rumah. Jika Anda ingin anak aktif di sekolah serta bermain dan belajar dengan penuh suka cita, jangan buat dia bosan di perjalanan dan mengantuk karena harus bangun lebih pagi.

Harga
Biaya pre-school cukup besar. Jika Anda memilih sekolah yang mahal tetapi anak tidak nyaman, maka itu akan sia-sia. Mungkin biaya mahal sepadan dengan program sekolah yang bagus, tapi jangan korbankan anak dengan memaksa dia sekolah di tempat terbaik kalau anak Anda tidak suka.

Pendidikan Guru dan Dedikasi
Di beberapa negara, guru pra-school tidak diwajibkan memiliki lisensi mengajar atau gelar pendidikan. Jika pendidikan guru penting bagi Anda, pastikan untuk bertanya tentang hal itu. Dan juga pertimbangkan tentang berapa lama para guru telah mengajar di sekolah. Bila cukup lama berarti sekolah tergolong stabil. (okezone.com/nia)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.