Inilah 4 Jenis Bra yang Harus Dimiliki Perempuan Masa Kini

Avatar of PortalMadura.Com
Inilah 4 Jenis Bra yang Harus Dimiliki Perempuan Masa Kini
ilustrasi

PortalMadura.Com – Sebagai perempuan yang memiliki banyak aktivitas, tentunya tidak akan bisa bertahan hanya dengan menggunakan satu jenis bra saja. Minimal Anda harus memiliki dua atau tiga jenis bra di lemari.

Tahukah Anda? Memiliki lebih dari satu style bra, banyak manfaatnya bagi wanita. Selain untuk meningkatkan kepercayaan diri, bra juga menunjang penampilan wanita. Berikut adalah aneka bra yang sebaiknya wanita punya.

Bra Sport

Seperti namanya, bra jenis ini adalah bra yang bisanya digunakan untuk kamu yang ingin berolahraga. Bra jenis ini didesain khusus dan sangat nyaman sekali digunakan untuk kamu yang sedang berolahraga supaya payudara kamu tetap bagus.

Bralette

Jenis bra satu ini adalah jenis bra yang tidak dilengkapi oleh kawat atau penyangga untuk payudara. Bralette biasanya digunakan untuk acara-acara non formal dan sering digunakan bagi kamu yang memliki payudara kecil.

Convertible bra

Nah, jika kamu sedang mencari bra yang tidak memliki tali tetapi nyaman digunakan, kamu bisa memilih jenis bra yang ini. Biasanya bra jenis ini digunakan untuk yang ingin menggunakan gaun ataupun kebaya.

Pus Up Bra

Push up bra adalah jenis bra yang sering digunakan oleh perempuan karena bisa mengangkat payudara sehingga tepat terlihat kencang. Biasanya bra jenis ini digunakan oleh perempuan yang sudah tidak merasa nyaman dengan payudaranya. Misalnya payudaranya sedikit kendor.

Di antara semua bra itu, mana yang sudah Anda punya? Lengkapi juga koleksi lainnya yuk. (perempuan.com/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.