Jumlah Pembuat SIM di Pamekasan Meningkat

Avatar of PortalMadura.Com
Jumlah Pembuat SIM di Pamekasan Meningkat
Ilustrasi

PortalMadura.Com, – Jumlah pembuat surat izin mengemudi (SIM) pada tahun 2015 di Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Berdasarkan data yang diperoleh dari BAUR SIM Satlantas Polres Pamekasan tertanggal 30 Desember 2015, jumlah pembuat atau perpanjangan SIM mencapai 32,106, dengan rincian SIM baru A sebanyak 3.392, umum 10, B1 274, B1 umum 100, B2 4 dan B2 umum sebanyak 15.

Sementara C mencapai  6.870, SIM A Perpanjangan sebanyak 2.975, umum sebanyak 10, B1 tercatat 352, B1 umum sebanyak 220, B2 sebanyak 4, B2 umum sebanyak 15 dan SIM C mencapai 14.408.

“Jenis pergantian hilang atau rusak, SIM A sebanyak 274, umum hanya ada 2, B1 sebanyak 33, B1 umum sebanyak 24, B2 tidak ada, B2 umum 2, SIM C sebanyak 786. Sementara pada tahun 2014 secara keseluruhan jumlahnya mencapai 31.818. Artinya ada peningkatan,” beber Kasat Lantas Polres Pamekasan, AKP Rizky Triputra, Jum'at (1/1/2016).

Menurutnya, peningkatan jumlah pembuat SIM itu seiring dengan bertambahnya jumlah kendaraan setiap tahunnya. Meski peningkatan tahun 2015 tidak sampai 10 persen dari tahun sebelumnya.

“Tapi kita tetap selektif, yang memohon kita tetap uji, tidak bisa memberikan SIM sekedar pelengkap saja seperti KTP. Karena disitu termuat edukasi dan keselamatan pribadi,” ungkapnya.

Ia mengaku tidak pernah mempersulit para pembuat SIM selama yang bersangkutan cakap dalam mengerjakan pertanyaan atau soal sebagaimana yang tersedia. (Marzukiy/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.