Kenang Para Pahlawan, Mahasiswa Pamekasan Aksi Teatrikal

Avatar of PortalMadura.Com
Kenang Para Pahlawan, Mahasiswa Pamekasan Aksi Teatrikal
Aksi teatrikal

PortalMadura.Com, Sekelompok mahasiswa yang tergabung dalam teater Fataria STAIN Pamekasan, Madura, Jawa Timur melakukan aksi teatrikal di halaman kampus untuk mengenang jasa para pahlawan, Selasa (10/11/2015).

Ketua Teater Fataria STAIN Pamekasan, Nuh Khotibul Umam menuturkan, aksi teaterikal dengan tema ‘menolak lupa mengenang para pahlawan' tersebut sebagai bentuk apresiasi terhadap para pahlawan yang telah berjuang demi mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Aksi teatrikal ini sebagai refleksi terhadap mahasiswa dan masyarakat umum untuk selalu mengingat dan memperjuangkan apa-apa yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan kita,” ungkapnya.

Dengan demikian, ketika mahasiswa terus mengenang jasa para pejuang tentunya akan terpanggil jiwanya untuk memperbaiki kondisi bangsa Indonesia. Sehingga, cita-cita para pendulu membangun negeri tercapai.

“Makanya jagalah negeri ini dengan prilaku baik dan bermoral. Sehingga perjuangan para pahlawan tidak ternodai,” tandasnya.

Aksi teaterikal yang ditonton ratusan mahasiswa tersebut menampilkan kekejaman Belanda saat menjajah Indonesia. Para masyarakat pribumi keringatnya diperas tanpa mendapat balasan yang setimpal. (Marzukiy/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.