Mahasiswa Pamekasan Demo, Tolak Kebijakan Kampus Unija

Avatar of PortalMadura.com

PAMEKASAN (PortalMadura) – Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam aliansi mahasiswa perguruan tinggi se-Pamekasan, Sabtu (11/1/2014) melakukan aksi solidaritas terhadap kebijakan kampus Universitas Wiraraja (Unija) Sumenep, bertempat di Monumen Arek Lancor Pamekasan, Sabtu (11/1/2014).

Mereka mengutuk keras terhadap kebijakan kampus Unija Sumenep yang dinilai tidak mendidik terhadap rekan-rekan mereka yang terkena sanksi skorsing (pemberhentian sementara).

Salah satu korlap aksi, Elman Dhuro, mengatakan, kebijakan itu adalah gaya-gaya orde baru, dan tidak sesuai dengan tujuan pendidikan di negeri Indonesia saat ini. Dimana ada 18 mahasiswa Unija Sumenep yang terkena sanksi skorsing tersebut. 6 mahasiswa diberhentikan selama dua semester, dan 12 mahasiswa selama satu semester.

“Itu adalah gaya-gaya orda baru yang sama sekali tidak mendidik, justru mengebiri dunia pendidikan, makanya kita tolak kebijakan itu dan rektornya harus segera turun,” katanya dalam orasinya.

Elman berharap pihak Rektorat atau pihak Kampus Unija lebih adil dan bijaksana dalam memberikan sanksi, sehingga tidak mengorbankan proses pendidikan para mahasiswa yang ada di Sumenep tersebut.

“Ini hanya aksi solidaritas agar pihak kampus lebih memilih sanksi yang mendidik dan tidak mengorbankan masa depan anak didiknya,” jelasnya.

Aksi yang bergerak memutar bundaran Arek Lancor tersebut mendapat pengawalan aparat Polres Pamekasan.(reiza/htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.