Megang Tangkai Padi Bekas Gigitan Tikus, Warga Sampang Dilarikan ke RS

Avatar of PortalMadura.Com
Megang Tangkai Padi Bekas Gigitan Tikus, Warga Sampang Dilarikan ke RS

PortalMadura.Com, – Sutihah (50), warga Desa Bangcelok, Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) setempat. Keluarga pasien menduga diserang virus leptospirosis.

Cerita dari keponakan pasien, kondisi tubuh Sutihah panas usai pulang panen padi setelah sempat megang tangkai padi yang digigit hama . “Tangan bibi luka dan sempat megang tangkai padi sisa gigitan tikus,” kata Sity (30) ponakan korban, Minggu (19/2/2017).

Karena kondisi tubuh Sutihah memburuk, maka dilarikan ke rumah sakit. Pasien yang menghuni ruang Anggrek itu, kondisinya belum stabil. “Sudah tiga hari dirawat disini (Rumah sakit, red),” terangnya.

Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sampang dr. Firman Pria Abadi, mengatakan, status pasien saat ini masih suspect laptospirosis. “Masih di observasi untuk menentukan diagnosa pasti,” terangnya.

Pihaknya berharap, keluarga pasien atau masyarakat tidak perlu cemas, karena pasien sudah dalam penanganan tenaga medis. “Sabar saja, gak boleh rakyat cemas,” pungkasnya.(lora/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.