Nia Kurnia Fauzi: Pusyan Gatra One Stop Service Bentuk Keluarga Bahagia

Avatar of PortalMadura.Com
Nia Kurnia Fauzi: Pusyan Gatra One Stop Service Bentuk Keluarga Bahagia
Nia Kurnia Fauzi

PortalMadura.Com, atau Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur sudah diresmikan oleh Ibu Wakil Bupati Sumenep, .

Nia sapaan akrab Nia Kurnia Fauzi mengemukakan, bahwa Pusyan Gatra merupakan solusi untuk membentuk keluarga kecil bahagia. “Pusyan Gatra merupakan one stop service,” katanya pada PortalMadura.Com, Rabu (7/12/2016).

Dikatakan, di dalam Pusyan Gatra terdapat semua layanan yang menyangkut urusan keluarga sejahtera. “Termasuk, konseling remaja dan konseling pemilihan alat keluarga berencana (KB),” ujarnya.

Menurutnya, penyelenggaraan pengendalian penduduk dan pembangunan keluarga Indonesia, diarahkan untuk menuju penduduk tumbuh seimbang dan mewujudkan keluarga kecil yang bahagia dan sejahtera.

“Yang penting, kita bisa menciptakan keluarga yang berkualitas. Anak-anak kita bisa menjadi kader bangsa yang baik di masa mendatang,” katanya.

Ia menjelaskan, kependudukan dan keluarga berencana, bukan dalam kerangka pembatasan kelahiran, tetapi dalam usaha pengaturan kelahiran untuk mengurangi angka kematian ibu dan anak.

“Program keluarga berencana merupakan bagian integral dari pembangunan nasional, dimana program ini merupakan salah satu upaya yang sangat mendukung tujuan pembangunan nasional,” ucapnya.

Pusyan Gatra Sumenep yang di dalamnya terdapat tenaga profesional dan sesuai dengan kemampuan masing-masing keilmuannya, semisal dokter, psikologi, bidan serta tenaga administrasi harus mampu menyediakan pengembangan usaha untuk mayoritas keluarga kurang mampu hingga ke pola pengasuhan anak. (Hartono)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.