Polisi Cantik Ikut Amankan Rekapitulasi Hasil Suara Pilkada di KPU Sumenep

Avatar of PortalMadura.Com
Polisi Cantik Ikut Amankan Rekapitulasi Hasil Suara Pilkada di KPU Sumenep
Ist. Polwan lakukan pengamanan di KPU Sumenep

PortalMadura.Com, Sumenep – Polisi wanita (Polwan) cantik juga diterjunkan dalam pengamanan rapat terbuka rekapitulasi hasil suara Pilkada ditingkat KPU Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Kamis (17/12/2015).

“Polwan juga kita terjunkan untuk pengamanan,” terang Kapolres Sumenep AKBP Rendra Radita Dewayana melalui Kasubag Humas AKP Hasanudin, Kamis (17/12/2015).

Ia menjelaskan, pengamanan rekapitulasi suara tingkat KPU dan unjuk rasa melibatkan personel polsek dan menyiagakan Brimob. “Anggota yang diterjunkan mencapai 400 personel dan ditambah 1 kompi Brimob,” katanya.

Sampai saat ini, sambungnya, tidak ada hal yang mengganggu jalannya rekapitulasi hasil suara tingkat KPU. “Aman, kondusif dan rekapitulasi berjalan sebagaimana mestinya,” pungkasnya.

Pada Pilkada serentak 9 Desember, diikuti 2 pasangan calon (Paslon), yakni nomor urut 1, A Busyro Karim – Achmad Fauzi diusung PKB dan PDI Perjuangan serta NasDem. Nomor urut 2, ZA-Eva diusung delapan (8) partai politik.(Hartono)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.