Rektor Unija : Kedatangan SBY Semoga Mempercepat Unija Jadi PTN

Avatar of PortalMadura.com

(PortalMadura) – Rencana kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia (RI), Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ke Kabupaten Sumenep, Jawa Timur disambut sumringah oleh masyarakat ujung timur Pulau Garam Madura. Tak terkecuali Civitas Akademika Universitas Wiraraja () Sumenep.

“Kedatangan bapak presiden ke Sumenep, semoga mempercepat proses Unija menjadi perguruan tinggi negeri (PTN),” kata Alwiyah, Rektor Unija Sumenep, Senin (2/12/2013).

Orang nomor satu di Indonesia itu, dijadwalkan datang ke Sumenep, pada hari Rabu siang, 4 Desember mendatang, setelah dari kota Sampang atau sekitar pukul 13:30 Wib. Beserta rombongan, Presiden langsung melihat kerajinan di Gedung Adhi Poday, dan dilanjutkan dengan istirahat siang.

Alwiyah menjelaskan, proses Unija menjadi PTN tinggal menunggu tindak lanjut dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud). “Ada sembilan (9) persyaratan yang harus dipenuhi oleh pihak kami. Persyaratan itu sudah terpenuhi semua dan diserahkan pada pihak kementrian,” terangnya.

Bahkan, pihaknya mengaku sudah bertemu dengan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh, pada tanggal 8 Nopember lalu. “Kami juga menyampaikan keinginan itu, bahwa Unija sudah siap menjadi PTN,” ujarnya.

Pihak Inspektorat Jenderal Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan Republik Indonesia, juga sudah selesai melakukan audit ke pihak Unija, yakni pada tanggal 9-10 Juli 2013 lalu.

“Kami sedang menunggu tindak lanjut itu. Karena semua persyaratan sudah dipenuhi, termasuk persyaratan yang sifatnya emergensi yakni lahan 30 hektar. Lahan ini, sudah difasilitasi oleh pak bupati, dan lahannya sudah ada,” tegasnya.

Untuk persyaratan Program Studi (Prodi), di Unija sudah ada 10 dan terakreditasi semua, yakni Kebidanan (D3), Keperawatan (S1), Profesi, Hukum (S1), Teknik Sipil (S1), Fisip (S1), FKIP (S1), Pertanian (S1), Akutansi (S1), dan Managemen (S1).

Alwiyah menambahkan, pada saat Presiden RI ada di Sumenep, juga akan menyampaikan fakta ril Pendidikan di Sumenep, baik yang berhubungan dengan geografis Sumenep yang memiliki banyak pulau, kondisi pendidikan saat ini, termasuk yang sudah dilakukan, serta kendalanya.

“Semua hal yang berkaitan dengan pendidikan, akan kami sampaikan pada bapak presiden. Yang jelas sudah ada waktu untuk menyampaikn itu, yakni pada saat bapak presiden ke Gedung Adhi Poday Sumenep,” pungkasnya.(deny/htn).

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.