Ribuan Data e-KTP di Pamekasan Tertahan

Avatar of PortalMadura.Com

PortalMadura.Com, – Ribuan data perekaman Elektronik Kartu Tanda Penduduk () di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, tidak bisa terkirim kepada Kementerian Dalam Negeri RI.

Kepala , Herman Kusnadi mengungkapkan, warga yang melakukan perekaman antara Desember 2016 hingga Januari 2017 tidak mendapat cetakan e-KTP karena stok blanko kosong.

“Ada seribuh lebih data yang tidak terkirim hasil perekaman kita, ngantre, belum masuk ke data center,” ungkapnya, Jum'at (3/2/2017).

Dia memprediksi, pemerintah pusat memprioritaskan daerah yang akan melakukan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) sebab data kependudukan ini sangat penting untuk mendapatkan hak suara. Sehingga, data dari daerah lain yang harus ngantre.

“Sehingga, meskipun surat keterangan pengganti e-KTP itu terhambat. Karena kita tidak serta merta merekam langsung dicetak, tapi menunggu fotonya turun, baru saya cetak,” pungkasnya.

Dia menjelaskan, angka seribu data e-KTP tersebut merupakan hasil perekaman warga, tapi tidak bisa terkirim kepada data center di Kementerian Dalam Negeri RI. (Marzukiy/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.