Satgas Dana Desa Blusukan di Pamekasan

Avatar of PortalMadura.Com
Satgas Dana Desa Blusukan di Pamekasan
Tim Satgas DD RI

PortalMadura.Com, – Pasca kasus operasi tangkap tangan (OTT) oleh KPK yang menyeret sejumlah pejabat Pamekasan sebagai tersangka, (DD) melakukan sidak di sejumlah desa di Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur.

Sekretaris Persatuan Kepala Desa (PERKASA) Pamekasan, Farid Afandi membenarkan kedatangan dan kunjungan Satgas DD ini.

“Sudah ada beberapa desa yg sudah selesai dikunjungi,” katanya saat dihubungi PortalMadura.Com, Rabu (9/8/2017).

Farid menjelaskan, kedatangan tim Satgas Dana Desa tersebut untuk mengambil 2 sampel desa di masing-masing 13 kecamatan.

“Kemungkinan merupakan tindak lanjut OTT yg terjadi pada tanggal 2 kemarin, kami menyambut baik kedatangan tim yang dikomandani oleh Bpk. Bibit Samat (mantan ketua KPK RI) ini yg tentunya sebagai langkah perbaikan pengelolaan Dana Desa di Pamekasan,” katanya.

Dikatakan, Satgas Dana Desa sudah terbentuk sebulan lalu. Jadi besar kemungkinan, menjadi perhatian agar setiap kepala desa di Kabupaten Pamekasan bisa memanfaatkan ADD/DD sesuai aturan yang berlaku.

“Tim Satgas Dana Desa RI, juga didampingi Tenaga Ahli provinsi dan kabupaten serta pendamping desa,” ucap pria alumni PMII Unira ini.

Saat ditanya temuan di sejumlah desa, Farid mengatakan belum ada informasi lebih lanjut terkait hasil temuan dari Satgas Dana Desa di Pamekasan.(Hasibuddin/Har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.