Segarrr, Resep Salad Buah Krim Pisang untuk Buka Puasa

Avatar of PortalMadura.com
Segarrr, Resep Salad Buah Krim Pisang untuk Buka Puasa
ilustrasi

PortalMadura.Com – Saat berbuka , salah satu menu yang sangat dianjurkan oleh Rasulullah untuk pertama kali dikonsumsi, yaitu yang manis-manis dan buah segar. Cara ini memang ampuh untuk melepaskan dahaga dan membangkitkan stamina setelah berpuasa.

Nah, bagi Anda yang sudah merasa bosan dengan olahan es buah, salad buah bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menu berbuka. Seperti membuat salad buah krim pisang yang bisa Anda coba di rumah. Anda penasaran?.

Berikut dan cara membuat:

Bahan-bahan:

1 buah ruby grapefruit
2 buah jeruk
2 buah kiwi, kupas
200 g fromage frais rendah lemak
1 sdm madu bening

Cara membuat salad buah krim pisang:

Iris bagian atas dan bawah grapefruit dengan pisau bergerigi agar terlihat dagingnya. Kemudian, kupas sisa kulit dan lapisan putihnya. Pegang buah di atas mangkuk saji, iris di antara membran untuk mengeluarkan daging buahnya. Ulangi prosesnya pada jeruk.

Setelah itu, belah buah kiwi menjadi dua, kemudian iris tipis. Campur dengan jeruk dan grapefruit. Tutup dan dinginkan.

Selanjutnya, haluskan pisang dengan garpu dan masukkan ke dalam campuran fromage frais dan madu. Sendokkan salad buah ke dalam mangkuk dan sajikan dengan krim pisang. Selamat menikmati . (okezone.com/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.