Senin, Dewan Panggil Direksi PT AUMM

Avatar of PortalMadura.Com
Dewan Minta Pengelolaan Stadion Pamekasan Diserahkan Kepada Pihak Ketiga
dok. Hosnan Ahmadi

PortalMadura.Com, Pamekasan, Madura, Jawa Timur, akan memanggil Direksi PT Aneka Usaha Mekkasan Makmur (AUMM) perihal kekosongan kursi Direktur yang telah habis masa jabatannya.

“Hari senin (besok) kita akan melakukan rapat koordinasi dengan pihak direksi, komisaris, dan sekretaris daerah. Untuk mengetahui  tindaklanjut yang akan dilakukan pemkab terkait kekosongan ini,” ungkapnya, Hosnan Ahmadi Ketua Komisi II DPRD, Minggu (22/3/2015).

Dengan demikian, harus segera ada pergantian direktur agar badan usaha milik daerah (BUMD) itu tetap berjalan sesuai dengan bidang usaha yang dijalani. Tentunya, harus diisi dengan orang yang kompeten dalam mengembangkan usaha. Jika mengacu pada aturan lama, pergantian direktur itu harus melalui fit and proper test atau uji kelayakan.

“Setelah dilakukan fit and proper tes nanti diajukan kepada bupati untuk dipilih satu dari beberapa orang yang dianggap melewati ambang batas kualifikasi,” tambah politisi PAN ini.

Diharapkan, rekrutmen calon direktur itu akan dilakukan secara terbuka sesuai dengan asas kelayakan. Mengingat, perusahaan plat merah itu membutuhkan sosok terbaik bangsa yang bisa mengembangkan usaha dengan baik.

“Agenda pemanggilan ini memang untuk koordinasi masalah kekosongan jabatan direktur ini. Selain masa jabatannya habis, yang bersangkutan langsung mengundurkan diri,” pungkasnya. (Marzukiy/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.