Supaya Parfum Wangi Maksimal, Aplikasikan di Bagian Tubuh Ini

Avatar of PortalMadura.Com
Supaya Parfum Wangi Maksimal, Aplikasikan di Bagian Tubuh Ini
ilustrasi

PortalMadura.Com – Parfum merupakan salah satu item yang sangat dibutuhkan seseorang untuk tampil percaya diri, apalagi saat tubuh mulai berkeringat parfum bisa menjadi penyelamat agar tubuh tidak bau.

Tapi tahukah kamu ternyata ketahanan dan wangi parfum yang maksimal itu bukan dilihat dari harganya ladies, parfum mampu mengeluarkan wangi maksimal dan tahan lama jika di aplikasikan di titik-titik tubuh ini, ladies.

Area Bawah Punggung
Bagian tubuh ini dipercaya dapat sangat tepat untuk aplikasi parfum, lho. Semprotkan parfum di area punggung bawah antara kulit dan pakaian yang digunakan. Jika parfum yang dikenakan berjenis light fragrance, lakukan sebanyak dua kali. Cara ini dapat menyebarkan aroma parfum dengan lembut saat kamu berjalan melintas. Efeknya nggak terlalu tajam sehingga dijamin tidak mengganggu orang lain deh.

Belakang Telinga
Spot yang satu ini merupakan letak pembuluh nadi di dalam tubuh. Menyemprotkan parfum di area ini akan memberikan efek wangi yang lebih tahan lama. Kulit yang memiliki pembuluh darah akan terasa lebih hangat, sehingga bisa memancarkan aroma parfum yang dipakai.

Lipatan Siku
Area lain yang memiliki titik nadi adalah lipatan siku. Aplikasi di bagian tubuh ini akan membuat aroma parfum lebih merata. Hal ini akan membuat fragrance scent yang terpancar lebih menyerupai wangi alami tubuh, karena bisa dihirup di bagian tubuh mana saja.

Pusar
Nah, trik yang satu ini merupakan kebiasaan yang dilakukan aktris cantik Liv Tyler. Aplikasi parfum di bagian pusar juga membantu membuat aromanya menyebar secara merata sehingga lebih tahan lama. Teknik ini dipelajarinya dari sang ayah Steve Tyler, lho!

Beberapa area di atas dijamin bisa membantu aplikasi parfum yang lebih tahan lama, lho.ladies. (antiketombe.clear.co.id/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.