Tahun Ajaran Baru Disdik Terapkan Kurikulum 2013

Avatar of PortalMadura.com
berita madura portalmadura
@portalmadura.com

PortalMadura.Com, – Pada tahun ajaran baru 2014, Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur, mewajibkan kepada semua lembaga sekolah untuk menerapkan .

“Semua lembaga sekolah dari tingkat SD hingga SMA sederajat baik swasta maupun negeri, pada tahun ajaran baru ini harus menerapkan kurikulum 2013 dengan segala konsekwensinya,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bangkalan, Moh Mohni, Kamis (15/5/2014).

Tahun ajaran baru 2014, Disdik sudah menghimbau kepada semua lembaga sekolah untuk menerapkan kurikulum tersebut, semua guru sekolah akan mendapatkan diklat pelatihan yang akan dilaksanakan Bulan Mei dan Juni.

“Pada tahun ajaran baru bulan Juli siap diterapkan dan selama ini di Bangkalan hanya ada beberapa sekolah yang sudah menerapkan kurikulum 2013 itu,” ungkapnya.

Kelebihan dari kurikulum 2013 tersebut, setiap anak atau siswa dituntut kreatif dan inovatif. Selain itu ada pengembangan karakter yang telah diintegrasikan kedalam semua program studi.

“Semua guru harus memahami dan mengusai meteri-meteri itu dan siswa harus dilengkapi dengan pedoman kurikulum 2013,” tukasnya. (atc/htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.