Umat Muslim, Begini Adab Doa yang Benar Agar Dikabulkan Oleh Allah

Avatar of PortalMadura.Com
Umat Muslim, Begini Adab Doa yang Benar Agar Dikabulkan Oleh Allah
Ilustrasi

PortalMadura.Com merupakan suatu ibadah yang diperintahkan oleh Allah SWT kepada hamba-hambanya. Selain melakukan usaha untuk mencapai tujuan yang diinginkan, doa juga berperan penting bagi umat muslim. Karena, orang yang tidak mau berdoa dianggap sombong oleh Allah.

Namun, tidak semua doa yang Anda panjatkan pasti dikabulkan. Banyak orang mungkin bertanya-tanya tentang kenapa doanya tidak terkabul. Dalam hal ini Anda perlu memperhatikan kembali atas doa yang Anda ucapkan. Sebab, ada banyak hal yang membuat doa tidak dikabul, bisa jadi karena doanya yang tidak baik, tidak yakin dengan doanya atau bahkan adab dalam berdoa tidak terpenuhi.

Menurut Imam al-Ghazali dalam kitabnya, Ihya Ulumuddin juz I hal 361 – 365 mencantumkan bahwa, ada sepuluh adab yang harus diperhatikan ketika berdoa. Antara lain sebagai berikut:

Memilih Waktu-waktu yang Mulia Ketika Berdoa
Waktu-waktu yang mulia itu seperti hari arafah, ramadan, hari jumat dan waktu sahur. “Dan selalu memohonkan ampunan diwaktu pagi sebelum fajar (sahur)”, (QS. Adz Dzariyat:18).

Memanfaatkan Keadaan-keadaan yang Mulia
Seperti sabda Rasulullah, “Doa diantara azan dan iqomat tidaklah ditolak” (HR. Abu Daud).

Menghadap Kiblat dan Mengangkat Tangan
Saat berdoa hendaknya Anda menghadap kiblat dan mengangkat tangan hingga terlihat warna putih kedua ketiaknya ketika berdoa. Sebagaimana diriwayatkan dari Anas bahwa Rasulullah mengangkat kedua tangannya sehingga terlihat warna putih kedua ketiaknya saat berdoa dan tidak memberikan isyarat dengan jari jemarinya.

Merendahkan Suara
Aisyah mengatakan tentang firman Allah SWT, “Janganlah kamu mengeraskan suaramu dalam salatmu dan janganlah pula merendahkannya dan carilah jalan tengah di antara kedua itu” (QS. Al Israa : 110).

Tidak Menyusahkan Diri dengan Bersajak atau Berlebih-lebihan

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.