Yuk, Ajarkan Anak Cara Berkemas Sejak Dini

Avatar of PortalMadura.Com
Yuk, Ajarkan Anak Cara Berkemas Sejak Dini
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Musim liburan akan segera tiba, dan pastinya banyak di antara Anda sudah menyusun jadwal bepergian bersama keluarga. Bagi setiap orang tua pasti sangat repot saat berkemas barang-barang yang akan di bawah.

Namun Anda tak perlu kuatir, ajaklah Anda sejak dini bagaimana cara berkemas yang baik agar anak lebih mandiri, rapih, dan terorganiser.

Bagaimana cara yang harus kita lakukan? Yuk simak!

Berkemas lebih awal

Coba perhatikan kembali jadwal perjalanan Anda dan coba pikirkan akan berama lama Anda untuk mengajarkan anak – anak Anda bagaimana mengemas kebutuhannya untuk berlibur, mengingat langkah mereka dalam melakukan sesuatu. Tentukan waktu ketika Anda harus memulai mengajarkannya.

Anda sebagai contohnya

Cara termudah untuk belajar adalah dengan contoh. Jadi biarkan anak-anak Anda membantu Anda mengemas tas Anda. Biarkan mereka memahami cara Anda dalam perencanaan dan pengeorganisasian kebutuhan Anda. Terkadang dengan mengajukan pertanyaan dapat membantu dan memudahkan anak dalam mengerti tujuan Anda, misalnya tanyakan kepada anak Anda “apa yang harus dipakai jika kamu ingin pergi ke pantai?”.

Anak-anak pasti akan dapat mengetahui dengan mudah jawabannya. Selain itu, ajarkan mereka tentang daftar cek barang-barang apa saja yang dibutuhkan untuk dibawa ketika berlibur, sehingga mereka bisa latihan melakukannya sendiri tanpa bantuan Anda.

Ajak untuk mengisi koper

Orangtua tahu bagaimana banyaknya daftar kebutuhan untuk berlibur ketika bepergian dengan anak-anak dan bagaimana merepotkannya item keperluan tersebut untuk dibawa saat bepergian. Caranya mudah saja, cobalah berbagi beban dengan anak-anak Anda. Cari ransel yang lucu, yang mungkin disukai anak Anda untuk membawa kebutuhan miliknya sendiri dan sebagai tempat untuk menyimpan barang-barang mereka, yang bisa mereka bawa masuk kedalam kabin, seperti mainan, buku gambar dan pensil dan lainnya. Dengan cara ini Anda memberikan kebebasan, keleluasaan antara mereka dengan barang-barang mereka, Dan dengan begitu Anda sudah mengajarkan mereka tentang tanggung jawab.

Awasi anak selama berkemas

Supaya anak-anak Anda terlatih dan terbiasa, membantu dan membimbing mereka dalam berkemas. Serta dengan sabar mengajarkan mereka dan tidak mengambil alih tugas tersebut. Berikan anak Anda kebebasan dan kemandirian. Yang tidak boleh lupa, adalah cek ulang pekerjaan mereka, jangan sampai anak-anak melewatkan sesuatu yang penting harus dibawa saat berlibur. (sharingdisana.com/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.