Pemkab Pamekasan Raih Predikat WTP Lima Kali Berturut-turut

Avatar of PortalMadura.com
Pemkab Pamekasan Raih Predikat WTP Lima Kali Berturut-turut
Pemberian Penghargaan oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indarparawansa Kepada Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam di Convention Hall Lantai 3, Grand City, Surabaya.

PortalMadura.Com, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, kembali meraih predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2019.

Penghargaan tersebut diberikan oleh Gubernur, di sela-sela perayaan hari jadi Provinsi Jawa Timur ke 75 kepada Bupati Pamekasan, di Convention Hall Lantai 3, Grand City, Surabaya, Senin (19/10/2020).

“Ini merupakan penghargaan yang kelima kalinya secara berturut-turut yang diterima Pemkab Pamekasan sejak tahun 2015 sampai 2019,” kata Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam.

Mantan anggota DPRD Jawa Timur ini menambahkan, penghargaan tersebut merupakan hasil dari kerja keras pemerintah kabupaten untuk memberikan laporan keuangan yang transparan dan akuntabel.

Menurutnya, butuh kerja luar biasa untuk mendapatkan hasil yang luar biasa pula. Sebab, suksesnya program yang dirancang bergantung pada komitmen tiga elemen, yakni pemimpin yang bagus, program yang bagus serta partisipasi masyarakatnya juga bagus.

“Alhamdulillah, penghargaan ini untuk masyarakat Pamekasan. Terimakasih dukungannya kepada masyarakat, komitmen baik pemerintah ini akan kita pupuk. Karena kita menjalankan program itu untuk kesejahteraan masyarakat,” tambah politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini.

Bupati yang kerap menerima penghargaan dari sejumlah lembaga tersebut bersyukur, pemerintah kabupaten telah membuktikan komitmennya kepada masyarakat tentang pengelolaan keuangan yang baik. Buktinya adalah raihan predikat opini WTP dari Kemenkeu RI tersebut.

“Prestasi ini semoga menjadi motivasi kepada kita semua untuk memberikan yang terbaik kepada masyarakat dalam segala program yang dijalankannya. Jangan mudah puas dari apa yang kita raih ini,” harap mantan aktivis PMII tersebut.

Dia berharap, komitmen membangun Kabupaten Pamekasan menjadi daerah yang berdaya saing dengan kabupaten/kota maju di Indonesia dapat terwujud. Tentu dengan senantiasa menumbuhkan etos kerja tinggi.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.