Proyek PJU di Pamekasan Tahun 2020 Tembus Rp 1 Miliar

Avatar of PortalMadura.com
Proyek PJU di Pamekasan Tahun 2020 Tembus Rp 1 Miliar
Ilustrasi

PortalMadura.Com, – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, menganggarkan Rp 1 miliar untuk pemasangan Penerang Jalan Umum (PJU) tahun 2020. Proyek PJU itu untuk empat titik yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) dan Dana Alokasi Khusus (DAK).

Kepala Bidang Sarana dan Prasarana , Mulyadi mengungkapkan, empat titik proyek tersebut adalah Jalan Kesehatan, Jalan Balai Kambang, Jalan Raya Bandaran Kecamatan Tlanakan dan di Kecamatan Pegantenan dengan anggaran sekitar Rp 300 juta untuk masing-masing titik.

“Ada empat titik untuk pemasangan PJU itu, anggarannya dari APBD dan DAK, untuk yang DAK itu di Bandaran,” katanya, Senin (28/1/2020).

Dikatakan, pihaknya belum bisa memastikan realisasi dari proyek PJU tersebut. Tetapi yang pasti, tahun 2020 akan terlaksana sesuai target yang ditentukan. Karena di empat titik itu membutuhkan penerangan demi keamanan dan ketertiban masyarakat.

Baca Juga : Malik Serahkan Formulir Bacabup ke Partai Demokrat Sumenep

“Pengerjaannya kami pastikan secepatnya, tapi untuk waktu pasnya kapan kami belum bisa memastikan,” tandasnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.