Rawat Kulit dengan 5 Cara Ini agar Tak Berjerawat

Avatar of PortalMadura.com
Rawat Kulit dengan 5 Cara Ini agar Tak Berjerawat
Ilustrasi (Kawaii Beauty Japan)

PortalMadura.Com – Aktivitas merawat wajah saat ini menjadi hal wajib yang dilakukan baik pria maupun wanita. Apalagi di tengah pandemi covid-19, seluruh anggota badan harus bersih dan sehat. Sehingga bisa mencegah tertularnya virus.

Jerawat masih menjadi momok yang menakutkan apalagi tumbuh di areal wajah. Sehingga perawatan wajah perlu dilakukan. Sebagaimana dilansir PortalMadura.Com dari laman okezone.com yang dikutip dari Times of India, berikut beberapa hal yang perlu Anda lakukan untuk mencegah timbulnya jerawat.

Pakai Masker Wajah

Memakai masker wajah merupakan ide bagus karena melindungi wajah Anda dari banyak polusi di luar sana. Selain melindungi diri dari virus corona, juga membuat kulit terlindungi dari polusi dan sinar matahari.

Mencuci Muka

Hal paling dasar yang dapat Anda lakukan yaitu memastikan bahwa Anda mencuci muka dengan pembersih wajah yang baik. Gunakan pembersih yang baik untuk menghilangkan semua kotoran dan polusi yang mungkin telah mengendap di kulit Anda.

Eksfoliasi Secara Teratur

Biasakan untuk melakukan eksfoliasi kulit secara teratur. Ini bisa membantu menyingkirkan sel kulit mati. Manjakan diri Anda dalam ritual ini seminggu sekali.

Makan Makanan yang Kaya Antioksidan dan Vitamin

Ini dapat membantu meningkatkan kualitas kulit Anda, terutama bila terpapar banyak polutan. Tambahkan makanan yang kaya vitamin C, E, Omega-3, Beta-karoten seperti jeruk, almond, biji rami, dan bayam.

Pakai Masker Kecantikan

Pakai masker kecantikan alias masker untuk perawatan kulit. Masker ini bisa mengangkat sel-sel kulit mati dan kotoran di wajah. Dicoba yuk!

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.