Jawa Timur Baru Terbentuk 15 BNNK

Avatar of PortalMadura.Com
Jawa Timur Baru Terbentuk 15 BNNK
Ist. Net

PortalMadura.Com, – Dari 38 Kabupaten/Kota di Jawa Timur, hanya ada 15 daerah yang sudah membentuk Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) pasca peralihan status dari BNK menjadi BNNK.

Kasi Penguatan Lembaga Rehabilitasi Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Timur dr. Poerwanto di Pamekasan mengatakan, secara keseluruhan masih banyak kabupaten/kota yang belum membentuk BNNK. Termasuk Kabupaten Pamekasan yang sudah darurat .

“Tapi bapak bupati (Pamekasan) sudah berencana untuk membentuk. Kalau nanti mengajukan, kami akan ajukan kepada BNN Pusat. Karena ini vertikal,” ungkapnya, Jumat (12/2/2016).

Dia menambahkan, adapun komposisi kepengurusan di dalam BNNK tersebut tergantung BNNP Pusat. Misalnya dari wilayah kepolisian, PNS atau tenaga honorer yang diperbantukan.

“Masalah gedungnya, lahannya milik siapa, itu nanti pusat yang menentukan. Semoga di Kabupaten Pamekasan ini segera terbentuk,” tandasnya.

Dari segi dana, BNNK seluruhnya ditanggung oleh pemerintah pusat, berbeda dengan BNK sebelumnya yang dibebankan kepada pemerintah daerah (Pemda). (Marzukiy/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.