19 Juli 2018, Calon Jemaah Haji Sumenep Berangkat dari GOR A Yani Panglegur

Avatar of PortalMadura.Com
19 Juli 2018, Calon Jemaah Haji Sumenep Berangkat dari GOR A Yani Panglegur
Kasi Haji Kemenang Sumenep, Rifa'i Hasyim

PortalMadura.Com, – Calon Jemaah (CJH) asal Sumenep, Madura, Jawa Timur yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 10 dan 11 Embarkasi Juanda Surabaya akan diberangkatkan dari Sumenep, Kamis siang (19/7/2018).

“Selambat-lambatnya pukul 13.00 WIB, calon jemaah haji kita akan diberangkatkan menuju asrama haji Surabaya dari GOR A Yani, Panglegur,” terang Kasi Haji Kemenag Sumenep, Rifa'i Hasyim, Senin (16/7/2018).

Pihaknya mempersiapkan 16 armada bus dengan peruntukan 681 calon jemaah haji. Satu armada diantaranya akan diberangkatkan kosong. “Satu bus itu untuk cadangan, khawatir macet atau ada hal lain diluar dugaan,” katanya.

Untuk barang bawaan jemaah dapat dikirim ke Kantor Kemenag Sumenep pada hari Rabu tanggal 18 Juli 2018. Pelaynana dibuka sejak pukul 08.00 WIB hingga pukul 14.00 WIB. “Barang bawaan itu akan dikemas terlebih dahulu,” katanya.

Pihaknya menjamin keamanan barang bawaan para calon jemaah haji tersebut. Sebab, pada proses pengiriman ke Surabaya akan dikawal oleh petugas keamanan.

Sedangkan pelepasan calon jemaah haji secara simbolis akan dilakukan oleh Bupati Sumenep, Selasa (17/7/2018) yang dikemas dalam bentuk manasik haji akbar di gedung Korpri.

Pada acara tersebut calon jemaah haji akan diberikan bimbingan teknis terkait pemberangkatan maupun pelaksanaan ibadah haji.

“Acara ini sangat penting, karena ada beberapa pesan-pesan dan titipan doa untuk masyarakat Sumenep maupun keluarga yang akan ditinggalkan yang akan disampaikan oleh bapak bupati,” tutupnya.(Hariyanto/Nanik)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.