3 Cara Tepat Bersihkan Lipstik Matte dari Bibir

Avatar of PortalMadura.com
3 Cara Tepat Bersihkan Lipstik Matte dari Bibir
ilustrasi

PortalMadura.Com – Selain foundation, lipstik juga menjadi salah satu andalan kaum hawa untuk memaksimalkan penampilannya. Biasanya, mayoritas dari mereka menggunakan dalam kegiatan sehari-hari. Karena makeup yang satu ini lebih tahan lama di bibir dan teksturnya lebih ringan.

Kendatipun lipstik matte dapat membuat tampilan wajah berubah seketika, tapi jenis lipstik yang satu ini akan meninggalkan lapisan yang sulit dihapus. Apalagi, cara membersihkan lipstik matte yang salah juga akan memperburuk kondisi kulit.

Untuk itu, bagi pemilik bibir kering tidak dianjurkan menggunakan lipstik matte terlalu sering karena berisiko semakin membuat bibir kering. Lantas, bagaimana cara membersihkan lipstik matte yang benar?.

Baca Juga: Ladies, Ini 3 Cara Hindari Bibir Kering Saat Pakai Lipstik Matte

Berikut ini empat cara membersihkan lipstik matte dari bibir secara sempurna, seperti dilansir PortalMadura.Com, Minggu (18/8/2019) pada laman Fimela.com:

Gunakan Pembersih Berbasis Oil atau Cream

Penggunaan cutton bud sangat disarankan untuk menyapu seluruh bagian bibir dengan pembersih khusus hingga lebih berminyak.

Bersihkan dengan Kapas

Setelah itu, bersihkan dengan kapas. Kalau masih belum terhapus seluruhnya, ulang lagi ke step 1. Lakukan terus sampai benar-benar bersih.

Finishing

Meskipun sudah menggunakan cutton bud dan kapas, bisa saja masih ada sisa warna lipstik yang menempel di serat-serat bibir. Maka dari itu, gunakan sikat gigi agar bisa menggosok bibir dengan lembut.

Hal ini sekaligus membantu mengeksfoliasi sel kulit mati di bibir dan menjaganya agar tetap terawat. Jangan lupa akhiri dengan mengaplikasikan lipbalm supaya mendapatkan hasil yang maksimal.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.