4.315 PTPS di Sumenep Hari Ini Serentak Dilantik

Avatar of PortalMadura.com
4.315 PTPS di Sumenep Hari Ini Serentak Dilantik
4.315 orang Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, dilantik secara serentak, Senin (25/3/2019). (Foto : Samsul Arifin)

PortalMadura.Com, – Sebanyak 4.315 orang Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, dilantik secara serentak, Senin (25/3/2019).

“Hari ini petugas PTPS secara serentak dilantik. Pelantikan itu dilakukan di masing-masing kecamatan,” kata Komisioner Bawaslu Kabupaten Sumenep, Imam Syafi'i.

Imam menyampaikan, ribuan PTPS itu nantinya akan bertugas di masing-masing Tempat Pemungutan Suara (TPS). Hal itu dilakukan guna memastikan pelaksanaan Pemilu 17 April 2019 berjalan lancar tanpa kecurangan.

“Di setiap TPS akan ada petugas pengawasnya. Jadi, pada pelaksanaan Pemilu nanti kami pastikan, semua kegiatan di TPS akan terpantau oleh petugas,” ucapnya.

Sebelum diterjunkan ke lapangan, lanjutnya, selain dilantik, petugas PTPS akan diberikan Bimbingan Teknis (Bimtek) oleh masing-masing Panwascam. Sehingga petugas sudah tahu jika ada pelanggaran yang terjadi di tingkat TPS.

“Harapan kami, pelaksanaan Pemilu berjalan aman, damai dan lancar tanpa kendala apapun,” harapnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.