4 Bahaya Akibat Tidur dalam Kondisi Rambut Basah

Avatar of PortalMadura.com
4 Bahaya Akibat Tidur dalam Kondisi Rambut Basah
Ilustrasi (Klikdokter)

PortalMadura.Com – Bekerja seharian full tentu akan membuat badan terasa lelah dan capek. Belum lagi tubuh yang penuh dengan keringat, rasanya ingin segera mandi dan keramas lalu tidur untuk mengistirahatkan tubuh.

Tapi jangan dulu, tidur dalam kondisi basah ternyata tidak baik dan bisa menimbulkan sejumlah masalah bagi kesehatan Anda. Pasalnya, rambut itu mirip karet karena elastis dan dapat ditarik hingga 1,2 inci saat kering menjadi 1,5 inci saat basah.

Lantas, apa saja bahayanya?. Berikut sejumlah masalah yang bisa hadir ketika Anda tidur dengan kondisi :

Infeksi Kulit Kepala
Bantal yang biasa Anda gunakan untuk tidur sehari-hari merupakan tempat yang sempurna bagi berkembang biaknya bakteri. Hal itu dipicu oleh keringat, kotoran, debu, sel-sel kulit mati, dan jangan lupa air liur yang tertinggal di bantal.

Kondisi rambut basah yang menempel di bantal dapat memberi bakteri lahan yang sangat sempurna untuk berkembang biak. Kelembapan yang dihasilkan ini dapat membuat lahirnya infeksi kulit kepala pada Anda.

Rentan terhadap Kerusakan
Kondisi rambut yang elastis ketika basah dapat membuat rambut berada dalam keadaan yang sangat lemah. Ketika Anda tidur dalam kondisi rambut basah, gesekan yang terjadi antara rambut dan bantal dapat menyebabkan rambut keriting, bercabang, dan juga rontok.

Kondisi Rambut Tidak Karuan
Tidur dalam kondisi rambut basah dapat membuat keadaan rambut Anda menjadi berantakan pada pagi harinya. Pasalnya gesekan yang terjadi serta kondisi kering yang berbeda antar bagian menyebabkan rambut jadi tidak karuan.

Baca Juga: Ini 7 Dampak Negatif Tidur Saat Rambut Basah Bagi Kesehatan Anda

Dalam kondisi seperti ini, saat menyisir pun dibutuhkan kekuatan ekstra, terlebih lagi jika Anda memiliki tipe rambut yang susah diatur. Jelas ini akan membuat kekuatan rambut berkurang. Menyisir terlalu kuat akan membuat rambut patah, atau rontok.

Ketombe
Kondisi basah pada rambut juga membuatnya menjadi berminyak dan dapat memicu lahirnya ketombe. Kelembapan yang berlebih juga dapat membingungkan kelenjar sebaceous yang berfungsi sebagai penyeimbang pH alami kulit kepala.

Sejumlah hal tersebut dapat mengancam kesehatan rambut jika Anda tertidur dengan kondisi rambut yang masih basah. Usahaka untuk menghindari hal tersebut dan pastikan rambut Anda dalam kondisi kering sebelum tidur.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.