4 Cara Packing Untuk Menghindari Biaya Bagasi Ekstra

Avatar of PortalMadura.Com
4 Cara Packing Untuk Menghindari Biaya Bagasi Ekstra
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Musim liburan saat ini menjadi waktu yang pas untuk sejenak melupakan rutinitas sehari-hari. Tentunya banyak rencana yang mulai dipersiapkan sebelum melakukan perjalanan untuk berwisata. Salah satunya yaitu menyiapkan barang-barang yang akan dibawa .

Jika banyak barang yang akan dibawa, waktu mengemas akan membutuhkan waktu yang lama. Selain itu, Anda juga harus mengeluarkan biaya tambahan jika kelebihan bagasi. Nah, agar tidak harus membayar lagi kelebihan bagasi sebaiknya Anda melakukan beberapa cara . Penasaran?

Berikut caranya:

Jangan Salah Pilih Pakaian
Barang ini jadi salah satu yang selalu dibawa saat traveling. Karena masuk kategori esensial, kuantitas pembawaannya kadang berlebih. Tidak hanya itu, pemilihan pakaian pun rentan salah. Supaya tidak merepotkan, Anda bisa pilih pakaian yang travel-friendly, mudah digulung, dan tidak cepat kusut.

Penataan di Dalam Koper atau Tas
Tantangan selanjutnya yaitu bagaimana membuat pakaian yang sudah dipilih bisa memenuhi ruang di dalam koper atau tas. Jangan langsung ditaruh, sebaiknya pisahkan pakaian yang sudah digulung ke vacuum bag.

Kemasan Toiletries
Walau mungkin disediakan di hotel atau jenis tempat bermalam lain, Anda lebih nyaman membawa toiletries sendiri? Sah-saja saja tentunya. Tapi, supaya lebih efektif, bawa peralatan ini dalam kemasan kecil dengan ukuran maksimal 100 mililiter.

Jangan Biarkan Barang-barang Kecil Berserakan
Kembali menghadap pada poin kedua, kali ini Anda bisa menghemat ruang dengan tidak membiarkan barang-barang kecil seperti kabel charger atau mungkin earphone berserakan. Taruh kategori barang ini di dalam pouch agar penataannya lebih jelas dan membuat anda sukses packing light. (liputan6.com/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.