7 Cara Gunakan Softlens Bersama Make Up

Avatar of PortalMadura.Com
7 Cara Gunakan Softlens Bersama Make Up
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Semua pasti ingin cantik saat bermake up, dan salah satu penunjang untuk tampil lebih maksimal yaitu dengan menggunakan lensa kontak atau . Bahkan saat ini softlens tidak hanya digunakan untuk gaya tapi juga untuk kesehatan mata.

Contohnya, bagi penderita minus tidak perlu lagi memakai kacamata, gunakan softlens selain untuk membantu penglihatan juga bisa tampil fashionable. Namun, bagi yang menderita minus atau plus diharuskan resep dokter mata jika ingin menggunakan softlens. Ada berbagai warna softlens yang bisa Anda gunakan.

Nah, jika Anda ingin mencoba menggunakan lensa kontak bersama make up. ikuti beberapa langkahnya berikut ini:

Cuci Tangan dan Keringkan
Ingat aturan main sebelum menyentuh lensa kontak. Cuci tangan sampai benar-benar bersih dengan sabun atau cairan antiseptik. Setelah itu keringkan tangan.

Pakai Lensa Kontak Sebelum Merias Wajah
Pasang lensa kontak sebelum menyentuh peralatan rias apa pun. Langkah ini diperlukan untuk meminimalkan risiko iritasi dan infeksi.

Gunakan Eyelid Primer
Eyelid primer adalah gel ringan yang berfungsi sebagai dasar riasan agar makeup mata melekat lebih baik dan tahan lama. Juga dapat memperkecil risiko rontok atau belepotan eyeshadow

Sapukan Eyeshadow Berbasis Krim/Air
Sapukan eyeshadow dengan kuas (brush) yang bersih. Pilih eyeshadow berbasis krim/air dan tidak waterproof.

Gunakan Eyeliner Pada Bagian Luar Garis Mata Saja
Eyeliner pensil dan spidol adalah pilihan yang paling aman untuk menegaskan garis mata daripada gel dan eyeliner cair. Aplikasikan pada garis mata bagian luar saja.

Lentikkan Bulu Mata
Lentikkan bulu mata dengan penjepit bulu mata. Lakukan dengan hati-hati. Tidak perlu dijepit sampai ke dekat akar.

Aplikasikan Maskara
Setelah itu aplikasikan maskara yang non-minyak (oil-free), non-fiber dan non-waterproof. Sapukan dari pertengahan hingga ujung bulu mata saja. Sebisa mungkin hindari menyapukan maskara dua kali, karena mencelupkan sikat ke dalam tube berkali-kali justru menjadikan sapuan berikutnya lebih mudah menggumpal.

Pastikan juga tidak ada maskara yang menggumpal di helaian bulu mata, karena gumpalan seperti ini berisiko menjebak kotoran dan rontok ke permukaan softlens.

Itulah langkah-langkah menggunakan lensa kontak bersama makeup yang bisa Anda terapkan. Jika Anda ingin melepaskan lensa, lakukan sebelum menghapus riasan. Jangan lupa untuk mencuci tangan dan mengeringkannya kembali sebelum melepas lensa. (merdeka.com/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.