9 Jam Perjalanan Laut, Belasan Polisi Kawal Pengembalian Logistik Pilkada Serentak 2018

Avatar of PortalMadura.com
9 Jam Perjalanan Laut, Belasan Polisi Kawal Pengembalian Logistik Pilkada Serentak 2018
Logistik Pilkada serentak 2018

PortalMadura.Com, – Belasan polisi dan TNI serta Panwaslu Kecamatan Arjasa, Kepulauan Kangean, Sumenep, melakukan pengawalan ketat pada proses pengembalian logistik , hari ini, Sabtu (30/6/2018).

Sekitar pukul 06.00 WIB logistik sudah digeser oleh PPK Arjasa ke pelabuhan Batuguluk Kangean. Selanjutnya diangkut Kapal Dharma Bahari Sumekar (DBS) 1 milik Pemerintah Kabupaten Sumenep.

Pantauan PortalMadura.Com, pada proses pengembalian logistik tersebut, selain dikawal ketat oleh Panwaslu Kecamatan Arjasa dan PPK, juga ada 15 personel kepolisian Bawah Kendali Operasi (BKO) dari Polres Sumenep, ditambah 2 orang dari Polsek Kangean serta 2 anggota TNI.

Kapal DBS 1 berangkat dari pelabuhan Batuguluk Kangean sekitar pukul 09.30 WIB dan diperkirakan sampai di pelabuhan Kalianget, Sumenep sekitar pukul 18.00 WIB atau 8 sampai 9 jam perjalanan laut.

Ketua PPK Kecamatan Arjasa, Sumenep, Yunus menjelaskan, ada 156 kotak suara beserta kelengkapan lainnya yang akan dikembalikan ke KPU. “Kami berharap kondisi cuaca laut bersahabat sehingga logistik cepat tiba di KPU,” katanya. (Hariyanto)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.