Sapi Cantik Dari Madura

SUMENEP (PortalMadura) – Madura tidak hanya mempunyai budaya kerapan sapi. Namun, juga ada kontes sapi sonok atau sepasang sapi betina yang dipercantik. Tidak hanya dihias dengan pernak-pernik yang indah dan kinclong. Sapi betina yang sengaja dipilih dari sapi unggulan tersebut, jalannya pun harus pelan dan teratur. Sapi sonok yang sudah terlatih itu, harus pemanut dan bisa berdiri bersamaan ditempat injakan kaki yang terbuat dari kayu.

Pihak panitia, mencatat dan mengumumkan siapa pemilik sapi tersebut. Bagi sapi yang bisa tenang berdiri dan tidak takut dengan situasi disekitarnya, sang pemilik sapi mempunyai kebanggaan tersendiri, karena sapinya akan mempunyai harga jual lebih mahal.

Di arena sapi sonok, juga dihibur dengan sinden dan disawer oleh para pemilik sapi dan sanak familinya. Sinden yang menggunakan sanggul dan kebayak ala Madura itu, berada ditengah-tengah mereka.

Tidak hanya itu, iringan musik saronen dan sambil berjoget bersama, menambah kemeriahan acara pagelaran kontes sapi sonok tersebut.

Kontes sapi sonok seperti ini, ada yang dilombakan dan ada yang sengaja digelar di kampung-kampung pelosok desa, sebagai tali silaturrahmi sesama pemilik sapi betina unggulan (Tim Liputan PortalMadura)

http://youtu.be/Sp0GLS8l6u8

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.