Tangkis Laut Pesisir Pantai Sejati Jebol Dihantam Ombak

Tangkis Laut Pesisir Pantai Sejati Jebol Dihantam Ombak
Kondisi tangkis laut pesisir Desa Sejati (Foto. Rafi)

PortalMadura.Com, Sampang – Tangkis (tanggul) laut pesisir pantai Desa Sejati, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, ambrol dihantam obak besar yang melanda wilayah itu sejak beberapa hari terakhir ini.

Akibatnya, lahan reklamasi longsor dan lahan ternak udang windu milik warga jebol.

Menurut warga Desa Sejati, Sahrul (30) peristiwa ombak besar nyaris bersamaan dengan bencana tsunami di laut Selat Sunda pada Sabtu (22/12/2018) malam.

“Saat itu, suara ombak terdengar gemuruh hingga merusak tanggul laut kami,” jelasnya, Selasa (25/12/2018).

Sahrul mengaku jika semua lahan milik warga mengalami kerugian ratusan juta rupiah. Namun, pihaknya bersama warga terdampak mulai gotong-royong memperbaiki tanggul laut yang jebol.

“Setelah diperbaiki, kami berharap agar bencana ombak besar yang merusak lingkungan tidak terulang,” pungkasnya.(Rafi/Nurul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.