Unija Lahirkan Duta Kampus Pada Masa Pandemi

Unija Lahirkan Duta Kampus Pada Masa Pandemi
Duta Kampus Unija menerima penghargaan dari Rektor (Foto. Joni Suhartono @portalmadura.com)

PortalMadura.Com, Sumenep – Universitas Wiraraja (Unija) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur melahirkan duta kampus pada masa pandemi Covid-19.

Lima pasang masuk grand final yang digelar 15 Desember 2020 dari 14 peserta dari delegasi masing-masing fakultas.

Even tahunan ini, merupakan rangkaian Dies Natalis ke-34 Unija yang dilaksanakan Unit Kegiatan Khusus (UKK) Ikatan Duta Kampus (IDK), bertajuk “Penguatan Insan Akademik Unggul Berkarakter Kebangsaan”.

Peserta yang masuk grand final telah terpilih juaranya, yakni juara I Muhammad Arrohman dan Shinta Ayu Vary Andini.

Sebagai Wakil I Duta, Azmil Umam dan Ayu Aprili Rizki, Wakil II Duta, Zamroni dan Intan Rohma Fitri S.

Duta Favorit, Muhammad Rifqi Nurdiansyah dan Izza Nur Hanafiyah Firdausi.

Unija Lahirkan Duta Kampus Pada Masa Pandemi
Duta Kampus Unija usai menerima penghargaan dari Rektor (Foto. Joni Suhartono @portalmadura.com)

Rektor Unija, Sjaifurrachman menyampaikan, pemilihan duta kampus pada masa pandemi tidak mengurangi semangat mahasiswa untuk terus berprestasi.

Meski mereka, kata dia, harus menjalani pola hidup baru dengan menaati protokol kesehatan, seperti pakai masker, cuci tangan dan menjaga jarak, mahasiswa tetap bangkit.

“Mahasiswa ternyata bisa dan cepat beradaptasi pada masa pandemi,” katanya.

Ketua Panitia Dies Natalis Unija, Tita Tanjung Sari berharap, duta terpilih memiliki tanggung jawab besar dalam mempromosikan Unija.

“Kami berharap para duta bisa membawa nama baik Unija di kancah nasional maupun internasional,” pintanya.

Ketua Panitia Pemilihan Duta Kampus Wiraraja 2020, Anggi Adinda L menambahkan, peserta yang ikut pemilihan duta kampus adalah mahasiswa semester satu hingga semester lima.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.