Festival Perpaduan Seni dan Kewirausahaan di BINUS University

Avatar of hartono
Festival Perpaduan Seni dan Kewirausahaan di BINUS University
HUKARU Creative Fest, BINUS Media & Publishing

PortalMadura.Com, Jakarta – Kreativitas dan kewirausahaan menjadi fokus penting bagi generasi muda dalam menghadapi era digital yang terus berkembang. Semakin banyak anak muda kini tidak hanya berkarya di bidang seni, tetapi juga merintis usaha kreatif mereka. BINUS University, perguruan tinggi swasta terkemuka di Indonesia, mendukung perkembangan ini melalui “HUKARU Creative Fest” yang diadakan oleh DKV Creative Advertising dari School of Design BINUS University. Acara ini berlangsung pada 15-18 Oktober 2024 di beberapa lokasi di BINUS @Kemanggisan.

Festival ini bertujuan mengembangkan semangat kewirausahaan berbasis kreativitas di kalangan mahasiswa dan kreator muda. Beragam kegiatan diselenggarakan, mulai dari Art Bazaar, workshop seni dan bisnis, hingga pameran mural dan seni visual. Acara ini juga menampilkan talkshow inspiratif, sesi literasi, pembacaan puisi, serta pertunjukan musik dan tari.

“HUKARU Creative Fest” tidak hanya merayakan kreativitas, tetapi juga menjadi wadah bagi peserta untuk mengeksplorasi potensi kewirausahaan mereka. Melalui festival ini, BINUS University berharap dapat membangkitkan semangat inovasi dan mengembangkan komunitas kreatif di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses