Bisnis  

Waspada Penipuan Rekrutmen Mengatasnamakan KAI

KAI Kembali Mengimbau Masyarakat Waspada Penipuan Berkedok Rekrutmen (Sumber : KAI)
KAI Kembali Mengimbau Masyarakat Waspada Penipuan Berkedok Rekrutmen (Sumber : KAI)

PortalMadura.Com – PT Kereta Api Indonesia (KAI) kembali mengingatkan masyarakat agar berhati-hati terhadap modus penipuan yang mengatasnamakan rekrutmen perusahaan. Baru-baru ini, beredar surat panggilan seleksi palsu yang mengundang calon karyawan untuk mengikuti proses rekrutmen di Bali pada 21-23 Februari 2025. KAI menegaskan bahwa surat tersebut bukan dokumen resmi dan meminta masyarakat untuk lebih waspada terhadap informasi semacam ini.

VP Public Relations KAI, Anne Purba, menyayangkan tindakan pihak tidak bertanggung jawab yang memanfaatkan nama perusahaan untuk menipu masyarakat. Ia menegaskan bahwa KAI tidak pernah mewajibkan peserta seleksi menggunakan layanan akomodasi atau transportasi tertentu. Semua informasi terkait rekrutmen hanya diumumkan melalui situs resmi perusahaan serta akun media sosial resmi KAI.

Selain itu, Anne menegaskan bahwa KAI tidak pernah mengirimkan undangan rekrutmen melalui surat atau email, serta tidak memungut biaya apa pun dari pelamar. Proses seleksi juga tidak bekerja sama dengan agen perjalanan mana pun. Oleh karena itu, masyarakat diminta untuk tidak mudah percaya pada informasi yang tidak berasal dari sumber resmi.

Jika ada pihak yang menemukan informasi mencurigakan terkait rekrutmen KAI, masyarakat dapat segera menghubungi layanan pelanggan resmi perusahaan. KAI mengimbau masyarakat untuk selalu memverifikasi setiap informasi agar tidak menjadi korban penipuan yang mengatasnamakan perusahaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses