Abang Becak di Pamekasan Meninggal Dunia Saat Bawa Penumpang

Abang Becak di Pamekasan Meninggal Dunia Saat Bawa Penumpang
Mayat korban dievakuasi oleh warga sekitar, Jumat (5/5/2017)

PortalMadura.Com, Pamekasan – Abang becak atas nama Maskur (56) meninggal dunia saat menarik penumpang di Jalan Bonorogo Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Jumat (5/5/2017).

Adapun kronologi meninggalnya warga Desa Grujugan Kecamatan Larangan Pamekasan itu di saat membawa dua penumpang atas nama Sukarsih (52) dan Nurcahya Ningsih (73) yang hendak menghadiri pertemuan rutin.

Dalam perjalanan, korban mengaku capek dan pusing. Karena khawatir terjadi apa-apa, dua penumpangnya kemudian menyuruh korban beristirahat terlebih duluhu. Praktis, korban langsung berhenti dan turun dari becaknya, tepatnya di depan Kantor PT Menara Suci Sejahtera Jalan Bonorogo.

Setelah turun dari becaknya, korban langsung istirahat dengan terlentang di pinggir jalan di Tempat Kerjadian Perkara (TKP). Alangkah terkejutnya, saat dilihat korban sudah tidak bernyawa.

“Sehingga dua penumpangnya langsung berteriak meminta tolong kepada warga sekitar,” jelas Kasubag Humas Polres Pamekasan, AKP Osa Maliki.

Menurutnya, mendengar teriakan dua penumpang itu warga sekitar langsung mendatangi lokasi dan mengevakuasi mayat korban.

“Kemudian ada warga yang melapor ke polisi, dan kami langsung tindak lanjuti dengan meminta keterangan sejumlah saksi, ” pungkasnya. (Marzukiy/har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses