Akhir 2016, Kekurangan Pendidik di Pamekasan Diprediksi Hingga Seribu Guru

Avatar of PortalMadura.Com
Ist. Net
Ist. Net

PortalMadura.Com, – Kekurangan guru Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur terus bertambah. Hal itu akibat guru yang berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS) banyak yang purna tugas alias pensiun.

Plt Dinas Pendidikan () Kabupaten Pamekasan, Moch. Tarsun mengatakan, pihaknya tetap mengupayakan proses belajar mengajar (KBR) tidak terganggu lantaran kekurangan guru tersebut. Meski kekurangan tenaga pendidik itu saat ini sudah mencapai 750 guru.

“Kekurangan guru tersebut berada di segala bidang, baik guru umum ataupun guru agama. Kalau sekarang saja sudah kurang 750 guru, kemungkinan besar hingga akhir tahun nanti bisa sampai seribu guru,” ungkapnya, Rabu (10/2/2016).

Pihaknya berharap, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) bisa mengangkat guru honorer Kategori 2 (K2) menjadi PNS guna menutupi kekurangan guru dimaksud.

Menurutnya, guru yang masuk masa pensiun rata-rata setiap bulan mencapai 20 orang. Sementara, pengangkatan guru PNS sampai sekarang belum ada kejelasan. (Marzukiy/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.