Akhir Juni 2016, Oppo A37 Akan Melenggang di Indonesia

Avatar of PortalMadura.Com
Akhir Juni 2016, Oppo A37 Akan Melenggang di Indonesia
ilustrasi

PortalMadura.Com – Semenjak era smartphone naik daun khususnya di tanah air, Oppo kembali merilis ponsel terbarunya, yakni ‘Oppo A37'. Ponsel pintar ini lebih dulu diresmikan di negara China dengan memperkenalkan spesifikasi lumayan tinggi dan dilengkapi desain premium milik Oppo.

Kabarnya, Oppo A37 akan resmi dilepas dan dijual di pada 25 Juni pekan ini. Ponsel pintar itu dibanderol range harga USD199 atau setara Rp2,6 juta, ponsel akan tersedia dengan berbagai macam pilihan varian. Sementara di Singapura, Oppo A37 sudah tersedia dibanderol USD215 (Rp2,8 jutaan).

Oppo A37 memiliki layar 5 inci LCD IPS resolusi 720 piksel, dengan mengusung teknologi tepi layar melengkung 2.5D dan sudah dilindungi Gorilla Glass 4.

Selain itu, mesin hardware dapu pacunya didukung oleh chipset Snapdragon 410, RAM 2 GB dan storage internal 16 GB on-board yang dapat diperluas hingga 128 GB melalui microSD.

Menariknya, Oppo A37 ini dilengkapi slot tiga kartu khusus, sehingga Anda dapat memiliki beberapa pilihan simcard NanoSIM dan card microSD dalam satu paket semua perangkat pada waktu yang sama.

Bahkan, memiliki sektor fotografi kamera utama 8 MP type sensor 1/3,2 inci dengan lensa f/2.2, dan kamera bagian depan 5 MP type sensor 04/01″ dengan lensa f/2.4. Oppo A37 juga dibekali flash layar plus modus Ultra HD yang diklaim mampu menciptakan gambar setara 24 MP.

Ponsel pabrikan asal China ini juga dirakit dengan ukuran dimensi 143,1 x 71 x 7,7 mm dan bobot beratnya 136 gram dengan kapasitas baterai 2.630 mAh dan OS Android 5.1 Lollipop dengan ColorOS sendiri Oppo ini 3.0. (okezone.com/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.