Akhir Pekan, Pulau Gili Labak ‘Diserbu’ Wisatawan

Avatar of PortalMadura.Com
Akhir Pekan, Pulau Gili Labak 'Diserbu' Wisatawan
Seorang model berpose di pinggir pantai/ foto Syaiful Anwar

PortalMadura.Com, , Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, yang dikenal dengan keindahan bawah lautnya ‘diserbu' wisatawan di akhir pekan, Sabtu (8/8/2015).

“Hari ini ramai sekali wisatawan yang datang ke Gili Labak,” kata Syaiful Anwar, salah seorang pengantar wisatawan ke Gili Labak, pada PortalMadura.Com, Sabtu (8/8/2015).

Pagi ini, sedikitnya 6 perahu yang berangkat bersama-sama dari Pelabuhan Kalianget, Sumenep. Belum termasuk perahu yang berangkat dari Kecamatan Talango (Pulau Poteran).

Para tamu yang datang tersebut, mayoritas dari luar Madura. Diantara mereka ada yang akan bermalam di Pukau Gili Labak.

“Kalau akhir pekan atau masa liburan, tidak kurang dari 100 orang yang berkunjung setiap harinya,” terangnya.

Sebelum perahu rakyat yang membawa wisatawan tersebut berlayar ke Pulau Gili Labak, pihak aparat keamanan setempat melarang berangkat sebelum mengantongi Surat Persetujuan Berlayar (Port Clearance).(Hartono)

https://www.youtube.com/watch?v=fziqNNQD5ig

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.