Alwiyah : Pembantu Rektor Harus Siap Mundur Atau Diberhentikan

Avatar of PortalMadura.Com
Alwiyah : Pembantu Rektor Harus Siap Mundur Atau Diberhentikan
Pelantikan pembantu Rektor Unija

PortalMadura.Com, – Rektor Universitas Wiraraja () Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Alwiyah dengan tegas mengungkapkan, bahwapara pembantu Rektor harus siap mundur atau diberhentikan bila tidak mampu mengemban tugas-tugasnya dengan baik.

Mereka juga harus menandatangani Pakta Integritas sebagai wujud menyatukan komitmen dan loyalitas pada pimpinan dan lembaga sejak diangkat hingga akhir masa jabatan. “Ini salah satu upaya yang saya lakukan demi kemajuan Unija,” kata Alwiyah, Kamis (29/1/2015).

Para pembantu Rektor yang sudah resmi ditunjuk dan dilantik, Rabu (28/1/2015), yakni Mohamad Harun, S.T., M.T sebagai Pembantu Rektor I Bidang Akademik, Dr. Sjaifurrachman, S.H., M.H sebagai Pembantu Rektor Bidang Administrasi Umum dan Keuangan. Sedangkan Dedy Arfiyanto, S.E., M.M menangani Bidang Kemahasiswaan.

Menurut dia, penunjukan Pembantu Rektor sudah melalui pertimbangan yang matang dan ketiga orang tersebut memang layak berdasarkan loyalitas, integritas, intelektualitas dan dedikasinya untuk diangkat sebagai Pembantu Rektor mendampingi Rektor melaksanakan tugas dan kewajibannya.

“Tentunya, dalam rangka pengembangan dan peningkatan kualitas Unija menuju Good University Covernance (GUG),” tandas rektor cantik ini.

Ia mengemukakan, tugas dan tantangan yang dihadapi kedepan, jauh lebih berat. Dukungan dari seluruh sivitas akademika merupakan modal dasar yang harus diimplementasikan.

“Saat ini, Unija sudah termasuk kategori Perguruan Tinggi berprestasi, itu dibuktikan dengan diperolehnya penghargaan dari Kopertis Wilayh VII sebagai Perguruan Tinggi berprestasi. Keberhasilan ini, tentu atas dukungan semua sivitas akademika,” pungkasnya.(Hartono)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.