Amazing, Ini 7 Khasiat Tersembunyi Santan Kelapa untuk Kecantikan

Avatar of PortalMadura.com
Amazing, Ini 7 Khasiat Tersembunyi Santan Kelapa untuk Kecantikan
ilustrasi

PortalMadura.Com – Setiap wanita tentu mendambakan wajah yang mulus dan lembut. Tidak heran, berbagai cara mereka lakukan untuk mendapatkan hal yang diinginkan itu, mulai dari menggunakan produk-pruduk mahal hingga bahan-bahan alami.

Salah satu bahan alami yang mungkin tidak banyak diketahui orang bahwa memiliki manfaat untuk kecantikan yaitu . Bahan alami ini tidak hanya dijadikan sebagai bahan makanan, namun juga bisa dimanfaatkan untuk merawat rambut. Bahkan, santan kelapa ini juga bisa melembapkan kulit.

Berikut tujuh khasiat tersembunyi santan kelapa bagi kecantikan:

Memelihara Kesehatan Rambut
Santan dapat memberikan sensasi dingin pada kulit kepala. Bahan ini juga dapat memberikan kelembapan alami dari akar hingga ke ujung rambut. Anda bisa menggunakan santan untuk cream bath.

Caranya, teteskan pada kulit kepala dan pijat selama tiga sampai lima menit. Diamkan selama 20 menit, kemudian keramas rambut Anda seperti biasa. Cara ini akan memulihkan rambut yang kering, rusak, rapuh, dan bercabang serta meningkatkan kesehatan folikel rambut serta merangsang pertumbuhan.

Kondisioner Alami
Benar sekali, santan dapat difungsikan sebagai kondisioner alami. Kandungan minyak alami dalam santan menjadikan rambut lebih lembut dan mudah diatur.

Aplikasikan santan di rambut setelah keramas untuk mendapatkan rambut lebih lembut. Jika rambut Anda kusut, Anda juga bisa meneteskan sedikit santan di rambut dan menyisirnya hingga tidak kusut lagi. Rambut akan terurai tanpa menjadi patah.

Pelembap Alami
Karena sifatnya yang mendinginkan, santan juga bisa dijadikan pelembap untuk kulit. Coba tambahkan setengah cangkir air mawar dan secangkir santan segar dalam air mandi Anda. Pakai untuk berendam selama sekitar 15 menit.

Proses ini akan membantu mengembalikan kelembapan kulit yang hilang. Atau Anda dapat langsung menggosokkan santan segar pada kulit dan biarkan selama 30 menit agar nutrisinya diserap kulit. Lakukan secara rutin dan Anda akan mendapatkan kulit yang halus dan bersinar.

Mendinginkan Kulit yang Terbakar Matahari
Kulit Anda kemerahan atau mengelupas karena terpapar sinar matahari?. Yang perlu Anda lakukan adalah mengoleskan santan dingin ke kulit. Lemak dan minyak dalam santan akan membantu mengurangi kemerahan dan mengembalikan kelembapan pada kulit yang terbakar sinar matahari.

Santan juga dapat meringankan rasa perih luka bakar atau ruam yang disebabkan oleh paparan matahari.

Anti Penuaan
Konsumsi santan atau aplikasikan di kulit akan meningkatkan elastisitas kulit, karena kandungan vitamin C dalam santan akan menjadikan kulit lebih elastis dan memperlambat proses penuaan kulit.

Pengobatan Penyakit Kulit
Karena sifatnya yang melembapkan, santan dapat menenangkan gejala psoriasis, dermatitis dan eksim. Asam lemak alami dalam santan ini dapat membantu mengobati kulit kering dan iritasi serta menangkal bakteri dari permukaan kulit.

Make Up Remover
Santan dapat digunakan sebagai make up remover. Anda dapat mencampur minyak kelapa dan santan dengan rasio 1:2 serta dapat menggunakan ramuan ini untuk menghapus make up mata dengan lembut, dan juga bisa melembapkan kulit. (merdeka.com/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.