Avanza Vs Innova, 1 Tewas 5 Kritis

Avanza Vs Innova, 1 Tewas 5 Kritis
Dok. Ilustrasi

PortalMadura.Com, Pamekasan – Mobil Avanza Nomor Polisi W 698 XN tabrakan keras dengan Kijang Innova Nopol L 1898 QK di tikungan Jalan Raya Desa Tampung, Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Minggu (22/6/2014).

Akibatnya, seorang penumpang mobil Avanza, Rahman warga Malang, Jawa Timur meninggal setelah tiba di Rumah Sakit setempat. Lima orang penumpang lainnya mengalami luka serius dan ada yang patah tulang. Kini, semua korban di rawat di RS Pamekasan.

Menurut saksi mata, Ismail, warga Pamekasan, tabrakan maut tersebut bermula saat Kijang Innova yang berpenumpang 8 orang dan dikemudikan, Pramudi Saputra asal Sidoarjo hendak pulang dari ziarah di Sumenep ke Surabaya.

Namun, saat tikungan tajam di Jalan Raya Desa Tambung, Pamekasan tiba-tiba dari arah berlawanan terdapat mobil Avanza yang hendak ke Pondok Pesantren Al-Amien Prenduan Sumenep.

Keduanya sama-sama tidak mampu mengendalikan laju kendaraannya hingga akhirnya terjadi tabrakan keras dan mengakibatkan seorang penumpang meninggal dunia. Sementara, kondisi mobil sama-sama ringset bagian depannya. “Semua korban dilarikan ke Rumah Sakit Pamekasan,” terangnya. Kasus tersebut dalam penanganan pihak Satlantas Polres Pamekasan.(ty/htn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.