Awal Puasa Diprediksi Jatuh Pada Hari Sabtu

Avatar of PortalMadura.com
Awal Puasa Diprediksi Jatuh Pada Hari Sabtu
Ist. NU

PortalMadura.Com, – Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, akan melakukan rukyatul hilal di pantai Desa Ambat Kecamatan Tlanakan pada hari Jumat (26/5/2017).

Ketua Lembaga Falakiyah Husen memprediksi jika awal ramadan 1439 H jatuh pada hari Sabtu (27/5/2017). Pasalnya, pada hari Jumat hilal sudah tinggi.

“Insya Allah awal ramadan itu hari Sabtu,” katanya saat dikonfirmasi PortalMadura.Com melalui telepon selularnya, Selasa (23/5/2017).

Pria yang juga menjabat sekretaris Badan Hisab dan Rukyat (BHR) Kabupaten Pamekasan ini berharap kepada masyarakat, utamanya terhadap warga nahdiyin agar bisa menerima perbedaan terkait awal bulan suci ramadan tahun ini.

“Tetapi Insya Allah perbedaan itu tipis karena hilal sudah tinggi dan mari kita sambut bulan ramadan ini dengan gembira. Tentu harus ikhlas kepada Allah atas ibadah yang kita jalani,” tandasnya.

Dosen Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Pamekasan ini meyakini perbedaan tahun ini sangat kecil. Meskipun hilal tidak terlihat dari pantai Desa Ambat, kemungkinan dari daerah lain di Indonesia akan terlihat berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya.

“Saran saya kepada warga NU untuk mengikuti ikhbar dari PBNU,” tutup Ketua PCNU Pamekasan, KH. Taufiq Hasyim. (Marzukiy/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.