PortalMadura.Com, Kutai Kartanegara– Pertandingan Mitra Kukar versus dalam lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, pada babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah, Jum’at (28/10/2016) sore.
Selama 45 berjalannya pertandingan, kerjasama apik yang dimotori Slamet Nurcahya tidak mampu dikonverikan menjadi gol. Bahkan, klub asal pulau Garam ini melakukan tendangan ke gawang lebih awal dari tuan rumah, yaitu pada menit 4.
Umpan silang, winger , Engelberd Sani yang diterima Erick Weeks tidak mampu diceploskan ke gawang lawan lantaran tendangan kerasnya masih melambung tinggi.
Tetapi, Naga Mekes (julukan Mitra Kukar) menciptakan gol lebih awal pada menit 16 melalui tendangan Victor Forcada dari dalam kotak pinalti. Terciptanya gol tersebut memanfaatkan kesalahan kiper Hery Prasetyo yang tidak mampu menangkap bola hasil umpan lambung Asri Akbar. Skor pun berubah 1-0 untuk keunggulan Mitra Kukar.
Lagi-lagi tuan rumah nyaris membobol gawang setelah Marlon Silva melakukan tendangan dari dalam kotak pinalti pada menit 21. Tetapi, tendangannya masih membentur pemain Laskar Sape Kerrab, Asep Berlian. Sehingga bola berubah arah ke kanan gawang.
Namun demikian, Fabiano dan kawan-kawan bukan tanpa serangan. Beberapa kali peluang yang dimilikinya tidak mampu dikonversikan menjadi gol. Peluang terakhir dimiliki Dane Milovanovic, tapi sayang tendangannya dari dalam kotak pinalti masih melambung tinggi.
Padahal, posisinya tepat berada di depan gawang lawan setelah sebelumnya terjadi tendangan bebas yang dilakukan Erick Weeks. Hingga peluit berbunyi pertanda berakhirnya pertandingan, skor tetap 1-0 untuk keunggulan tuan rumah. (Marzukiy/har)